Deddy Abdul Hamid Ajak Warga Posigadan Perkuat Persaudaraan dan Pererat Silaturahmi

Safari Ramadhan Bupati dan Wakil Bupati di Kecamatan Posigadan

KILASMERDEKA.COM BOLSEL–Ajakan untuk mempererat persatuan dan persaudaraan antar sesama warga terus digaungkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) dalam berbagai kesempatan.

Kali ini, lewat momen Safari Ramadhan, Wakil Bupati Bolsel, Deddy Abdul Hamid mengajak masyarakat untuk memperkuat rasa persaudaraan antar sesama dan mengeratkan kembali tali silaturahmi sembari menyambut Idul Fitri dengan bersama-sama menjaga kebersamaan.

“Saya bersama Pak Bupati Iskandar sudah seperti keluarga dan kami sebagai pemimpin daerah bertanggung jawab menjaga keharmonisan dalam masyarakat. Karena itu, kita tidak perlu terprovokasi dengan isu-isu yang tidak jelas,” ucapnya di depan para jamaah di Masjid Nurul Huda Desa Momalia I Kecamatan Posigadan, Jumat 05 April 2024.

Top eksekutif ini lanjutnya, mengimbau para jamaah agar menjadikan momen Ramadhan untuk lebih memperdalam agama dan bisa terus ditingkatkan walau bulan suci ini telah selesai.

“Mari kita saling mendoakan agar kita semua masih diberikan kesempatan oleh Allah SWT untuk bertemu kembali dengan bulan Ramadhan tahun depan,” ajaknya seraya mengingatkan jamaah untuk tidak lupa membayar zakat sesuai pedoman Kemenag Bolsel.

Di tempat yang sama, Bupati H. Iskandar Kamaru SPt, MSi menyampaikan permohonan maaf kepada desa-desa yang sudah mengajukan permintaan namun belum sempat dikunjungi melalui kegiatan Safari Ramadhan.

“Permohonan maaf kepada desa-desa yang sudah mengundang namun belum sempat kami kunjungi lewat momen Safari Ramadhan ini. Insya Allah akan diatur pada kesempatan berikutnya,” imbuhnya.

Dalam kegiatan ini, Bupati Iskandar dan Wabup Deddy menyerahkan sejumlah bantuan kepada masjid-masjid dan posko ramadhan untuk memeriahkan bulan suci Ramadhan dan menyambut Idul Fitri 1 Syawal 1445 H.

Safari Ramadhan juga dihadiri Ketua DPRD Ir Ariffin Olii, Anggota DPRD Zulkarnain Kamaru, para Asisten Sekda, pimpinan PD serta jajaran ASN Pemkab Bolsel, DanPos TNI AL, Staf Ahli dan Staf Khusus Bupati, unsur Forkopimda, Camat dan sangadi se-Posigadan serta para jamaah setempat.

Seperti biasa, kegiatan silaturahmi pemerintah dan warga ini diawali dengan buka puasa bersama dan sholat Maghrib berjamaah. Setelah itu, ramah-tamah dan menunaikan sholat Isya, Tarawih dan Witir yang diselingi dengan ceramah agama.(Sid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *